Beranda Headline

Simulasi Sispam, Polresta Siap Amankan Pilkada Tanjungpinang 2024

0
Personel Polresta Tanjungpinang saat simulasi Sispam di Dompak, Kota Tanjungpinang, Kamis (22/8/2024)-f/dimas-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Ratusan personel polisi siap untuk melaksanakan pengamanan Pilkada serentak 2024 mendatang. Demikian ditegaskan oleh Wakapolresta Tanjungpinang, AKBP Arief Budi Rachman.

Ia menyampaikan, kesiapan tersebut bisa dipastikan, setelah ratusan personelnya menggelar simulasi Sistem Pengamanan (Sispam) sejak beberapa hari yang lalu.

“Personel dari Polresta Tanjungpinang ada 308 orang dan dari Brimob Polda 64 personel. Semuanya siap mengamankan Pilkada,” ujarnya kepada hariankepri.com, Kamis (22/8/2024).

Pihaknya juga telah berkoordinasi dengan stakeholder terkait untuk kelancaran pengamanan tersebut. Ada unsur TNI, Damkar, KPU, dan Satpol PP yang turut berpartisipasi dalam pengamanan ini.

“Pengamanan ini dinamakan sebagai Operasi Mantap Praja Seligi 2024,” sebutnya.

Menurutnya, simulasi yang telah dijalankan sangat penting demi kelancaran Pilkada nanti. Sebab, dengan perkembangan dinamika politik yang terus memanas, sebuah pengamanan ketat sangat dibutuhkan.

“Kita ingin semua rangkaian Pilkada nanti berjalan dengan lancar, aman, dan tertib,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, dia menegaskan, kepada seluruh personel untuk selalu mengedepankan sikap preventif sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ditentukan.

“Laksanakan tugas dengan ikhlas, tanggung jawab, dan penuh semangat. Agar hasil dari simulasi Sispam ini dapat berjalan dengan maksimal,” pungkasnya. (dim)

Baca juga:  PAN Incar Istri dan Anak Hamid Rizal Jadi Penerus Bupati, Nurhayati Tergantung Suami
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini