TANJUNGPINANG (HAKA)-Tahun depan Pilwako Tanjungpinang akan digelar. Petahana Lis Darmansyah kemungkinan besar akan maju kembali, untuk masuk bursa calon wali kota. Nah Pentolan Partai PDIP ini akan mendapat lawan dari partai-partai lainnya, salah satunya dari Golkar yang akan mencari penantang Lis di pilwako nanti.
Ketua DPD Partai Golkar Kepri H Ansar Ahmad masih enggan mengungkapkan siapa yang bakal diusung untuk maju di Pilwako Tanjungpinang 2018 mendatang. Karena, untuk menentukan calon di Pilwako, Partai Golkar masih melakukan survei.
“Kami belum putuskan, siapa yang diusung pada Pilwako Tanjungpinang mendatang. Kan perlu disurvei dulu,” kata Ansar Ahmad, Senin (3/4/2017).
Ansar menyampaikan, survei figur calon itu diserahkan kepada Lembaga Survei Indonesia (LSI), selaku lembaga independen. Kebijakan itu, langsung dilakukan oleh DPP.
“Kami tidak tahu seperti apa teknis surveinya. Pimpinan DPP yang langsung menurunkan tim survei, untuk Pilwako Tanjungpinang. Semua nama yang muncul itu disurvei. Baik Pak Lis, Pak Syahrul maupun saudara Ade Angga, juga disurvei,” jelas Ansar.
Tim LSI dan lembaga independen yang menyurvei, akan turun ke lapangan selama sepuluh hari. Dari hasil survei, DPP akan memaparkan kepada Partai Golkar di Kepri, dan Kota Tanjungpinang.
“Kalau sudah ada nama yang muncul nanti, baru kita tindaklanjuti sesuai proses dan mekanisme pengusungan,” demikian dijelaskan Ansar Ahmad, mantan Bupati Bintan dua periode ini.(eci)