Site icon Harian Kepri

Sudah 15 Ribu Anak, Persentase Vaksinasi Usia 6-11 Tahun di Pinang Tertinggi se-Kepri

Wali Kota Tanjungpinang, Rahma-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma mengatakan, persentase vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun di Tanjungpinang tertinggi se-Provinsi Kepulauan Riau.

“Berdasarkan data, capaian vaksinasi hingga 3 Januari 2022, untuk Tanjungpinang sudah 15.729 anak yang disuntik,” ujarnya.

Ia menyampaikan, capaian vaksinasi pada kelompok anak tersebut jika dipersentase, sudah lebih dari 50 persen, tepatnya sekitar 64 persen.

Menurutnya, hal ini dapat dilakukan karena ada kerjasama yang baik dari Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, guru, orang tua, TNI-Polri serta seluruh masyarakat yang turut mendukung program ini.

“Alhamdulillah, persentase vaksinasi anak tertinggi se-Kepri. Mudah-mudahan terus berjalan lancar,” kata Rahma saat memberikan sambutan penyerahan seragam gratis untuk anak SD dan SMP, di Aula SMP N 4 Tanjungpinang, Selasa (4/1/2021) kemarin.

Ia juga menambahkan, kegunaan vaksinasi ini merupakan untuk meningkatkan kekebalan tubuh bagi seluruh masyarakat dan anak-anak sehingga tidak terserang Covid-19.

“Kita juga sudah ditetapkan zona hijau. Tapi jangan lengah tetap patuhi prokes, dan dengan sudah divaksinasi insyaallah kekebalan tubuh menjadi meningkat,” terangnya.

Sebelummya, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri mengatakan, sasaran vaksinasi anak usia 6 sampai 11 tahun untuk Tanjungpinang, sebanyak 24.737 orang.

Vaksinasi pada kelompok anak tersebut, kata Elfiani sudah berlangsung sejak Jumat 17 Desember 2021 lalu. Target harian vaksinasi kelompok umur tersebut, sebanyak 714 anak.

“Kita sudah bekerja sama dengan Dinas Pendidikan untuk memfasilitasi anak-anak yang akan divaksin, dan Disdik bersedia memfasilitasi,” sebutnya beberapa waktu lalu.

Adapun data vaksinasi anak se-Provinsi Kepri, Kota Batam 65.866 anak atau 44 persen. Bintan 8.879 anak atau 44 persen. Karimun 9.876 anak atau 33 persen. Lingga 1.774 anak atau 16 persen. Natuna 2.177 orang atau 22 persen dan Anambas 1.239 orang atau 22 persen.(zul)

Exit mobile version