Site icon Harian Kepri

Sudah Sebulan, Pelaku Pencurian Uang Rp 200 Juta di Batu 7 Belum Tertangkap

Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu saat berada di Hotel CK Tanjungpinang, Sabtu (2/3/2024)-f/dimas-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Dua orang terduga pelaku perampokan dengan modus memecahkan kaca mobil, Selasa (6/2/2024) lalu di Batu 7, masih dalam pengejaran anggota kepolisian Polresta Tanjungpinang.

Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu mengungkapkan, bahwa para pelaku perampokan itu masih dalam pengejaran oleh jajaran Satreskrim.

“Kami masih terus berupaya untuk menangkap 2 pelaku ini,” ucapnya kepada hariankepri.com di Hotel CK Tanjungpinang, Sabtu (2/3/2024).

Dia mengatakan, pihak kepolisian sudah mengetahui jelas terkait ciri-ciri pelaku, hingga kendaraan yang digunakan oleh pelaku untuk beraksi pada saat itu.

“Kami sudah mengumpulkan informasi dari beberapa Cctv di sekitar lokasi kejadian, maupun Cctv yang berada di lampu merah tidak jauh dari daerah itu,” tuturnya.

Dia juga menegaskan, bahwa dugaan sementara pelaku tersebut melarikan diri keluar dari Kota Tanjungpinang. “Untuk dugaan sementara ini, salah satu faktor kendalanya yaitu pelaku tersebut melarikan diri keluar kota,” pungkasnya.

Sementara itu, korban perampokan, Evinialdi, menyatakan rasa sedihnya atas musibah hilangnya uang sebanyak itu, dan kecewa karena hingga kini pelaku belum tertangkap.

“Awal nya cukup menenangkan hati, karena banyak petunjuk dari rekaman cctv, tapi hingga kini ternyata masih dalam pengejaran,” ucapnya kepada hariankepri.com, Sabtu (2/3/2024).

Dia mengungkapkan, bahwa uang tabungan sebanyak itu digunakan untuk kepentingan kerja. “Saat ini hanya bisa berdoa semoga pelaku bisa tertangkap,” pungkasnya. (dim)

Exit mobile version