Beranda Headline

Tahun Ini, Ansar Alokasikan Rp 18 Miliar untuk Bantuan Pendidikan Siswa

0
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad berswafoto dengan siswa SMAN 2 Tanjungpinang. Tahun ini Pemprov alokasikan Rp 18 miliar untuk bantuan pendidikan siswa SMA/SMK dan SLB di Kepri-f/zulfikar-hariankepri

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri, Ansar Ahmad menyampaikan, di tahun anggaran 2024, Pemprov Kepri kembali melanjutkan sejumlah program bantuan pendidikan untuk siswa SMA/SMK dan SLB di Kepri.

“Tahun ini bantuan kepada siswa akan kita lanjutkan, yakni, transportasi laut dan transportasi darat siswa,” katanya, kepada hariankepri.com, beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut Ansar mengatakan, kedua program itu sudah direalisasikan sejak tahun lalu. Pemprov juga menjalankan bantuan subsidi SPP bagi siswa tidak mampu di SMA negeri.

“Kita tambah dengan bantuan bagi siswa tidak mampu SMA swasta, serta ada juga program beasiswa untuk siswa SMA berprestasi,” ujarnya.

Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Kepri, Andi Agung menambahkan, total anggaran yang disiapkan dalam program bantuan pendidikan untuk siswa di tahun anggaran 2024 ini yakni sebesar Rp 18 miliar.

Dengan rincian, untuk program transportasi laut siswa sebesar Rp 5,1 miliar bagi 1.725 siswa, Rp 5,3 miliar untuk program transportasi darat siswa yang diperuntukan bagi 9.800 siswa.

Selanjutnya, Rp 5 miliar untuk 2.000 siswa peserta didik tidak mampu di SMA swasta, Rp 3,1 miliar untuk bantuan subsidi SPP siswa tidak mampu bagi 5.220 siswa SMA negeri di Provinsi Kepri.

“Sedangkan program beasiswa kita anggarkan Rp 375 juta untuk 50 siswa berprestasi,” pungkasnya.(kar)

Baca juga:  Bertambah Dua, Pasien Positif Covid-19 di Kepri Total 29 Orang
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini