Beranda Headline

Tak Layak Pakai, Nelayan Kampung Haji Minta Pemko Bantu Mesin Perahu

0
Salah satu nelayan di Kampung Haji, Jalan Sei Serai, Nurjani-f/dimas-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Para nelayan di Kampung Haji, Jalan Sei Serai, Kota Tanjungpinang, mengharapkan adanya perhatian dari pemerintah terkait bantuan mesin perahu untuk berlayar.

Salah satu nelayan tersebut, Nurjani berharap, bahwa dengan adanya bantuan tersebut, aktivitasnya saat melaut dapat berjalan dengan optimal.

“Terkadang saat melaut mesin perahu susah dihidupkan, tentu kondisi ini berbahaya jika cuaca sedang tidak kondusif,” ujarnya kepada hariankepri.com, Jumat (4/10/2024).

Ia mengungkapkan, bahwa tak sedikit juga para nelayan tersebut yang terpaksa mendayung sejauh puluhan kilometer, akibat kondisi mesin yang kurang efektif untuk melaut.

“Mata pencarian kami bersumber dari laut, jika kami tidak pergi melaut maka kebutuhan hidup tak terpenuhi,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, ia berharap, agar pemerintah setempat dapat memberikan bantuan berupa mesin perahu yang baru, yang tentunya dapat membantu para nelayan tersebut mencari penghasilan dari melaut.

“Kami para nelayan sekitar sangat berterima kasih jika pemerintah mendengar keluhan kami, bantuan itu sangat berguna bagi kami,” tukasnya. (dim)

Baca juga:  18 Nama Di Tangan Gub, Buang 12 Ambil 6 untuk Jadi Pejabat Pemprov
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini