Beranda Headline

Tanjungpinang Sudah Masuk Zona Kuning, Rahma Tetap Ingatkan Protokol Kesehatan

0
Wali Kota Rahma rapat bersama Forum RT RW membahas penanganan covid dan vaksinasi

Rahma juga menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasinya kepada RT dan RW yang turut membantu menyukseskan program pemerintah dalam menangani covid.

“Alhamdulillah, ini tidak terlepas dari peran RT dan RW yang telah memberikan informasi ke masyarakat,” ucapnya.

Selain itu, Rahma juga berharap meskipun dalam kondisi pandemi Covid-19, RT dan RW harus bersemangat dan tetap melayani masyarakat dengan sepenuh hati.

“Layani masyarakat dengan sebaik-baiknya, harus tetap semangat meskipun dalam kondisi pandemi dengan keterbatasan ruang gerak,” pungkasnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri membenarkan turunya zona di Tanjungpinang tersebut.

“Iya benar. Alhamdulillah dilihat dari bagian-bagian perkembangan Covid-19 dan berdasarkan evaluasi, Kota Tanjungpinang sudah memasuki zona kuning,” katanya, Rabu (22/9/2021) saat dihubungi hariankepri.com.

Menurutnya, penetapan zona kuning di Tanjungpinang ini, karena kasus konfirmasi positif Covid-19 dan pasien yang dirawat di rumah sakit juga berkurang.

“Untuk kasus yang meninggal juga sedikit. Selanjutnya positivity rate Covid-19 juga sudah bagus. Angka tracing juga sudah meningkat, sehingga bisa membuat Tanjungpinang menjadi turun zona,” ungkapnya.

Baca juga:  Persiapan untuk Ramadan, Stok Beras di Bulog Cukup Hingga Tiga Bulan ke Depan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini