Beranda Headline

Tersandung Kasus Korupsi, Gubernur Ansar Ganti Jajaran BP Kawasan Bintan

0
Gubernur Kepri Ansar Ahmad, menyerahkan SK pelantikan ke Farid Irfan Sidik selaku Kepala BP Kawasan Bintan-f/istimewa-diskominfo bintan

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri Ansar Ahmad, melantik jajaran BP Kawasan Kabupaten Bintan, pada Selasa (4/1/2022). Prosesi pelantikan itu, digelar di Gedung A Lantai 4 Komplek Pemerintahan Provinsi Kepri, Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang.

Ansar melantik Farid Irfan Sidik selaku Kepala BP Kawasan Bintan. Farid ini menggantikan posisi Mohd Saleh H Umar, yang saat ini jadi terdakwa dugaan korupsi pengaturan cukai rokok dan mikol.

Kemudian jabatan Wakil BP Kawasan Bintan saat ini diisi oleh Abimanyu, yang sebelumnya menjabat Anggota 1 Bidang Administrasi dan Penyusunan Program.

Lalu, Sahri dilantik sebagai Anggota 2 Bidang Pelayanan Terpadu menggantikan Yurioskandar. Sedangkan Anggota 3 Bidang Bina Sarana Prasarana dijabat oleh Bayu Wicaksono, menggantikan Junirianto.

Diketahui, saat ini Junirianto selaku Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Kabupaten Bintan. Sedangkan, Bayu sebagai Sekretaris Dinas Perkim.

Selanjutnya, Ansar melantik juga Moejib selaku Anggota 4 Bidang Pengendalian BP Kawasan Bintan. Ia menggantikan posisi Radif Anandra.

Radif pun juga dilantik sebagai Anggota 1 Bidang Administrasi dan Penyusunan Program.

Selain melantik Pejabat BP Kawasan Bintan. Ansar juga Plt Kepala BP Kawasan Karimun. Sekaligus, ia menyerahkan DPA bagi kedua BP Kawasan tersebut.

“Dengan anggota BP Kawasan Bintan dan BP Kawasan Karimun, yang baru dilantik mampu bekerja keras guna memacu percepatan pertumbuhan ekonomi dan investasi di Provinsi Kepri,” imbuh Ansar.

Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan turut menyaksikan prosesi pelantikan jajaran itu. Roby pun menyampaikan, BP Kawasan Bintan banyak tugas penting yang harus diselesaikan.

Pasalnya, keberadaan BP Kawasan Bintan sangat dibutuhkan, dan diharapkan bisa mendukung pembangunan infrastruktur di wilayah Kabupaten Bintan ke depannya.

“Kita berharap agar pembangunan infrastruktur yang dilakukan BP Kawasan Bintan ke depannya bisa bermanfaat bagi masyarakat Bintan,” ujarnya. (rul/rilis)

Baca juga:  Mulai Hari Ini, Pemprov Kepri Buka Open Bidding untuk Jabatan Tiga Kadis
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini