Beranda Daerah Bintan

Tinggal Menunggu Rotasi, Hasil Job Fit 23 Pejabat Bintan Sudah di Kemendagri

0
Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Bintan, Adi Prihantara-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Pemkab Bintan telah melakukan job fit, untuk pejabat Eselon II di lingkup Pemkab Bintan, selama beberapa hari di pekan lalu.

“Kita lakukan job fit, untuk rotasi jabatan beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD),” ucap Sekdakab Bintan Adi Prihantara, Jumat (31/12/2021) sore.

Hasil job fit itu, menurut Adi, telah dikirim ke bagian Otonomi Daerah (Otda), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI.

“Kemudian hasil job fit, kita sampaikan ke Otonomi Daerah. Saat ini menunggu persetujuan dari Mendagri,” terangnya.

Yang mengikuti tes job fit, sambung Adi, ada 24 pejabat yang menduduki posisi Jabatan Eselon II di lingkup Pemkab Bintan. Namun, ada 1 pejabat yang tidak ikut, yakni Kepala Badan Pengelolaan Aset dan Kekayaan Daerah Kabupaten Bintan, Yandrisah, karena pensiun Desember 2021.

“Semua Eselon II ikut job fit, kecuali Pak Yandrisah,” pungkasnya.

Sebelumnya, Job fit itu, kata Adi, untuk menguji individu pegawai antara kemampuan kreatifitasnya dengan posisi tugas yang akan mengisi jabatan Eselon II sementara.

Seperti diketahui, ada 10 jabatan Eselon II yang kosong di lingkup Pemkab Bintan yakni, Kepala Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda), Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kadis PMPTSP.

Kemudian, Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah (BP2RD), Kadis Koperasi Dinas Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Perindustrian dan Perdagangan, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Bintan.

Lalu, Sekretaris DPRD Kabupaten Bintan, Kepala Inspektorat Daerah, Staf Ahli Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Setdakab, serta Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan Setdakab Bintan.(rul)

Baca juga:  Utamakan Kualitas, BUMD Lingga Mulai Pasarkan Produk Air Kemasan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini