TANJUNGPINANG (HAKA)- Taman Kanak Kanak (TK) Pelita Nusantara menggelar kegiatan Parents Gathering pada Sabtu, (29/4/2017), di halaman Sekolah Pelita Nusantara.
Kegiatan ini merupakan acara tahunan, dan tahun ini ini sudah diselenggarakan yang ketiga kalinya.
Demikian disampaikan Kepala Sekolah TK Pelita Nusantara, Jatmawati.
Ia menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk mengajak orang tua para murid agar bisa bekerjasama dengan anaknya. Tidak hanya dalam bidang akademik saja, tapi juga dalam bidang kreatifitas dan mencari bakat anak anak.
“Jadi saat di sekolah bukan soal akademik saja, tapi juga mencari bakat agar bisa dikembangkan,” ujarnya kepada hariankepri.com
Dengan Parents Gathering ini, diharapkan para orang tua bisa memberikan dukungan terhadap anaknya. Adapun kegiatan yang dilaksanakan dalam Parents Gathering ini, diantaranya menggambar, mewarnai, fashion show, dan masih banyak lagi.
Sementara itu, salah seorang orang tua murid, Marina, mengatakan, dirinya sangat mendukung acara ini, karena kegiatan ini bisa membuat anak bisa mengembangkan bakatnya.
“Acara ini sangat bagus. Mudah-mudahan acara ini bisa berlanjut di tiap tahunnya,” imbuhnya. (zul)