Beranda Headline

Turnamen Renang Riau Aquatic Championship, Kepri Raih Juara Umum

0
Atlet renang asal Kepri di lokasi lomba Riau Aquatic Championship IV, Pekanbaru-f/istimewa

TANJUNGPINANG (HAKA) – Anak-anak usia 6 tahun hingga 18 tahun asal Kota Tanjungpinang, telah mengharumkan nama Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) pada event Renang Riau Aquatic Championship IV, di Aquatic Center, Rumbai, Pekanbaru, yang berlangsung Sabtu (11/3/2022) sampai Minggu (12/3/2022).

Anak-anak berprestasi itu, tergabung dalam Tim Lumba-Lumba Swiming Club Kota Tanjungpinang, di bawah didikan Agus Hari Yanto selaku Head Coach, Imran selaku Asisten Coach, dan Bambang selaku manager tim.

Agus Hari Yanto menyebutkan, di ajang lomba renang yang diikuti oleh 624 atlet dari 58 club, Kepri mendapat juara umum dengan perolehan 76 medali yakni, 26 emas, 28 perak dan 22 perunggu.

Selain itu, ada empat orang anak yang mendapatkan perenang terbaik yakni, Andreas Timoty dari kelompok umur 7 tahun, Lutfi Anugrah Latif kategori 9 tahun, Fatur kelompok 11 tahun, dan Alexander Eksan Atmaja untuk kategori 13 tahun.

“Alhamdulillah, atas kerja keras selama ini, dan bantuan dari para orang tua anak-anak. Kepri dapat juara umum,” ucap Agus saat dikonfirmasi, Kamis (17/3/2022).

Tercapainya target dari atlet renang Kepri itu, kata Agus, atas kerja keras tim dengan program pagi, siang dan sore mengikuti latihan rutin di Kolam Renang Swakarya Kota Tanjungpinang.

“Keterlibatan orang tua meraka baik di sisi konsumsi, transportasi maupun kebutuhan operasional lainnya sangat baik,” tutur Agus.

Melalui kesempatan ini, Agus mewakili tim dan orang tua para atlet itu, meminta keterlibatan dari pemerintah daerah, agar memberikan perhatian lebih terhadap keberlangsungan Tim Lumba-Lumba Club tersebut.

“Paling tidak, menyediakan sarana prasarana, karena kami masih gunakan sarana milik swasta. Semoga ke depannya, Pemda ada perhatian lebih, khususnya untuk anak-anak dan pelatih,” harapnya. (rul)

Baca juga:  Golkar dan Gerindra Dapat 9 Kursi, Ini 45 Caleg yang Lolos ke DPRD Kepri
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini