Site icon Harian Kepri

Untuk Hadapi Nataru, 517 Personel Gabungan Amankan Tanjungpinang

Kapolresta Tanjungpinang Kombes Heribertus Ompusunggu-f/dian-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Heribertus Ompusunggu mengatakan, untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru), ada sekitar 517 personel yang dilibatkan.

“Baik itu dari Polri, TNI, Satpol PP, Dinas Kesehatan, Dinas perhubungan, dan Pemadam Kebakaran serta ambulan,” terangnya usai rapat FKPD, di Restaurant Sefood kelong Shangrila Jalan Sei Jang, Selasa (12/12/2023)

Ia menegaskan, hingga saat ini untuk wilayah Kota Tanjungpinang masih relatif kondusif, tapi tidak juga tidak bisa dianggap remeh.

“Dalam pengamanan ini, kami ada 4 pos penjagaan dan 2 pos pelayanan,” kata Heribertus kepada hariankepri.com,

Heribertus menjelaskan, untuk pos penjagaan ditempatkan di 4 kecamatan yang ada di Kota Tanjungpinang, sedangkan untuk pos pelayanan ada di Pelabuhan Sribintan Pura dan Bandara RHF.

Heribertus menegaskan, khusus untuk pengamanan di malam tahun baru ada titik-titik yang menjadi perhatian. Seperti lokasi yang kerap ada balap liar, dan tempat muda-mudi kumpul.

“Nanti kita ada patroli besar-besaran dengan melibatkan 50 personel gabungan,” katanya.

Dirinya menegaskan, mengantisipasi di malam tahun baru supaya tidak terjadi kemacetan, pihaknya tidak melakukan penutupan jalan.

“Saya imbau juga masyarakat tidak menggunakan jalan saat merayakan acara, supaya pengguna jalan tidak terganggu,” tukasnya. (sap)

Exit mobile version