TANJUNGPINANG (HAKA) – Pemungutan Suara Ulang (PSU) di 8 TPS yang berlangsung pada Sabtu (24/2/2024) kemarin telah usai dilaksanakan.
Salah satu yang menggelar PSU, adalah TPS 037 di Perumahan Bukit Raya Jalan Ganet. TPS tersebut, merupakan salah satu penentu dari 2 caleg Golkar yang bersaing, mendapatkan kursi dari Dapil Tanjungpinang 2 (Kelurahan Pinang Kencana-Air Raja).
Sekretaris DPD II Golkar Tanjungpinang, Novaliandri Fathir menyampaikan, hasil dari PSU di satu TPS tersebut, Ashadi Selayar dan Dewa Bahagia sama-sama mendapatkan 100 suara.
Hanya saja kata dia, berdasarkan penghitungan sementara secara akumulasi dari Partai Golkar, suara Dewa Bahagia lebih unggul dibandingkan Ashadi Selayar.
“Kalau di PSU mereka sama-sama dapat 100 suara, tapi totalnya suara Dewa Bahagia lebih unggul dibandingkan Ashadi Selayar,” kata Fathir kepada hariankepri.com, Minggu (25/2/2024).
Ia menyebutkan, untuk nama-nama, yang berpotensi duduk di DPRD Tanjungpinang, periode 2024-2029 adalah Ade Angga dari Dapil Tanjungpinang 1 Kecamatan Tanjungpinang Barat dan Kota.
Dirinya sendiri (Fathir, red) dari Dapil Tanjungpinang 3 Kelurahan Batu IX, Kelurahan Melayu Kota Piring, dan Kelurahan Kampung Bulang. Sedangkan Dapil 2 Kelurahan Pinang Kencana-Air Raja yakni Dewa Bahagia.
Selanjutnya, untuk Dapil Tanjungpinang 4 Kecamatan Bukit Bestari pihaknya masih berproses untuk merebut 2 kursi. Pihaknya saat ini masih menunggu rapat pleno yang akan dilakukan oleh KPU Tanjungpinang.
“Karena di PPK Bukit Bestari itu ada dugaan penggelembungan suara salah satu partai dan itu sudah kami laporkan. Jadi kita tunggu saja rapat pelno,” tukasnya.(zul)