Site icon Harian Kepri

Vivo Siapkan Ponsel Selfie Anyar Ramah Kantong

Vivo

JAKARTA – Memasuki kuartal kedua 2017, Vivo sudah menyiapkan amunisi untuk menggempur pasar ponsel Indonesia. Vendor asal China itu menyiapkan ponsel selfie baru dengan sejumlah fitur anyar.

Ponsel yang dimaksud adalah Vivo V5s. Berbeda dengan saudaranya V5 dan V5 Plus, perangkat ini hanya mengusung single kamera di bagian depan. Sebagai gantinya, Vivo menyematkan softlight.

“Cahaya yang dipancarkan membuat gambar lebih natural,” kata Kenny Chandra, Product Manager Vivo Mobile Indonesia di Bandung, Senin (17/4/2017).

Ukuran kamera belakangnya berukuran 13 megapixel dengan aperture f/2.2. Sementara kamera depan masih berukuran 20 megapixel dengan aperture f/2.0.

“Kamera depannya nanti bisa mendukung wide angle selfie dan Ultra HD,” ungkap Kenny.

Layarnya sendiri mengusung bentang 5,5 inch dengan resolusi HD. Vivo melapisi layarnya dengan kaca Gorilla Glass.

Dapur pacunya ditenagai prosesor octa core Mediatek 6750 dan RAM 4 GB. Ruang penyimpanan internalnya 64 GB dengan slot micro SD yang mendukung hingga 256 GB.

“Kami menghadirkan ruang penyimpanan yang lebih lega agar pengguna tidak sering-sering menghapus fotonya karena takut ponselnya penuh,” ujar Kenny.

Fitur lainnya, ponsel ini punya baterai 3.000 mAh. Ada pula fingerprint dengan kecepatan 0,2 detik serta dukungan Hi-Fi AK4376. Terbaru, Vivo memberikan Smart Split 2.0 untuk mendukung multi tasking.

“Ponsel ini akan kami rilis Mei mendatang, harganya cukup bersahabat di kisaran Rp 3 jutaan,” pungkas Kenny.(detik.com)

Exit mobile version