TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma melantik 1 orang pejabat eselon III dan 4 orang pejabat fungsional, Rabu (2/12/2020) di Kantor Wali Kota Tanjungpinang.
Kepala BKPSDM Kota Tanjungpinang, Samsudi mengatakan, adapun pejabat eselon III yang dilantik itu, yakni atas nama Suherlan.
Dia sebelumnya menjabat kepala seksi di salah satu Kecamatan Tanjungpinang Timur, dan dilantik menjadi Kepala Bagian Umum di Sekretariat Daerah Kota Tanjungpinang.
“Karena sekarang Kabag Umum kosong makanya dilantik dan sekaligus melantik pejabat fungsional (tenaga kesehatan) yang sempat tertinggal pada pelantikan beberapa waktu lalu,” ungkapnya, saat dihubungi hariankepri.com.
Ia mengatakan, pelantikan posisi jabatan kabag umum ini dinilai mendesak.
“Karena kabag umum itu rumah tangganya besar, banyak urusan yang harus diselesaikan apalagi di penghujung tahun. Mungkin bisa ditanya Sekda kenapa mendesak,” ucapnya.
Sebagaimana diketahui, jabatan Kabag Umum Setdako Tanjungpinang mengalami kekosongan, karena pejabat sebelumnya Bobby Satya Kifana terjerat kasus hukum.(zul)