Site icon Harian Kepri

Walubi Siapkan 300 Dokter, Semua Bedah Dilayani Termasuk Katarak..Gratis!

Baksos Walubi yang akan digelar di Lapangan Pamedan Tanjungpinang

TANJUNGPINANG (HAKA) – Dalam rangka menyambut hari raya Imlek tahun 2019, Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Kepri akan mengadakan Bakti Sosial (Baksos) berupa pengobatan gratis.

Ketua Muda Mudi Walubi Tanjungpinang, Frankie mengatakan, pengobatan gratis ini akan dilaksanakan pada 2-3 Februari 2019 mendatang di Lapangan Pamedan, Jalan Ahmad Yani.

Adapun pengobatan gratis yang disediakan, kata dia, yakni seperti spesialis poli gigi (cabut gigi, tambal gigi, scaling) operasi katarak, operasi benjolan atau bedah minor lainnya.

“Bukan hanya itu saja, penyakit apa saja yang diderita oleh pasien bisa kita bantu,” ungkapnya, Rabu (30/1/2019).

Frankie menambahkan, pihaknya mengundang dan didukung sebanyak 300 lebih dokter umum dan spesialis yang mayoritas dokter TNI Angkatan Udara dari Jakarta dan dokter di wilayah Tanjungpinang.

“Kami juga siapkan sekitar 200 relawan dari Tanjungpinang yang akan membantu menyukseskan kegiatan ini,” ucapnya.

Ia menambahkan, pengobatan secara gratis ini, telah dibuka untuk umum.

“Jadi, siapa saja yang mau berobat silahkan datang, tidak ada syarat-syarat tertentu untuk pengobatan ini yang penting datang saja ke lokasi,” imbuhnya.

Ia juga menyarankan kepada pasien agar tidak khawatir dengan konsumsi di saat kegiatan berlangsung, karena panitia sudah menyediakan makanan berupa nasi dan minuman.

“Untuk kegiatan ini kita targetkan sebanyak 14 ribu pasien,” harapnya.

Selain itu, ia mengimbau khususnya pasien yang ingin mengikuti operasi katarak, agar bisa mengambil nomor antrian operasi pada Jumat (1/2/2019) mendatang.

“Jumat ambil nomor antriannya, lalu pada Sabtu dan Minggu operasinya dilaksanakan di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL),” pungkasnya.(zul)

Exit mobile version