Site icon Harian Kepri

Wings Air Buka Rute Penerbangan Lingga ke Batam, 30 Maret 2025 Mulai Beroperasi

Suasana Bandara Dabo Singkep, Lingga-f/dimas-hariankepri.com

LINGGA (HAKA) – Kepala Bandara Dabo Singkep, Mustaji menyampaikan, bahwa akan pesawat komersil dari maskapai Wings Air, yang melayani penerbangan dengan rute Dabo Singkep ke Batam maupun sebaliknya.

“Akan dimulai 30 Maret 2025 mendatang. Maskapai ini akan melayani penerbangan 3 kali dalam seminggu, yakni Selasa, Kamis, dan Sabtu,” ujarnya, kepada hariankepri.com, kemarin.

Ia menjelaskan, bahwa aktifnya Wings Air di pelayanan penerbangan Bandara Dabo Singkep, merupakan hasil dari kerjasama antara bandara dan pihak terkait.

“Wings air telah menunjukkan komitmen yang tinggi untuk mengoperasikan rute penerbangan ini,” ungkapnya.

Dengan hadirnya penerbangan ini, ia berharap, akan semakin mempermudah mobilitas warga, meningkatkan konektivitas antarwilayah, serta memberi dorongan bagi sektor pariwisata dan perekonomian di Kabupaten Lingga.

“Penerbangan ini tentu akan membuat akses ke Batam lebih mudah, yang nantinya bisa mempercepat perkembangan ekonomi dan pariwisata di daerah kami,” tukasnya. (dim)

Exit mobile version