Beranda Daerah Bintan

Data Sementara DKPP Bintan, Stok Hewan Kurban Idul Adha 2025 Capai 1.428 Ekor

0
Salah satu peternak hewan sedang memperlihatkan sapi jantan yang sehat ke sejumlah Pegawai DKPP Bintan-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Bintan melakukan pendataan stok hewan kurban di semua peternak hewan yang ada di wilayah Kabupaten Bintan.

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan DKPP Kabupaten Bintan, drh Iwan Berri Prima mengatakan, selain pendataan hewan kurban, pihaknya juga memantau kesehatan hewan ternak itu.

“Kegiatan pengawasan kesehatan hewan menjelang Idul Adha pada Juni 2025 mendatang,” ucap Berri Prima kepada hariankepri.com, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, hasil pendataan stok hewan kurban di Kabupaten Bintan saat ini berjumlah 1.428 ekor. “Terdiri dari 966 ekor sapi, dan sisanya kambing,” jelasnya.

Ia memprediksi akan ada penambahan ternak hewan kurban di kandang para peternak. Sebab, pelaksanaan pemotongan hewan kurban masih sebulan lebih lagi

“Soalnya, masih ada beberapa peternak yang sedang mengurus persyaratan untuk mendatangkan hewan ternak dari luar Kabupaten Bintan,” tuturnya.

Berri Prima selaku Pejabat Otoritas Veteriner Kabupaten Bintan menambahkan, kegiatan itu juga memastikan kesehatan dan kelayakan yang memenuhi syarat sebagai hewan kurban untuk masyarakat.

“Yakni, hewan ternak harus sehat, tidak cacat, tidak kurus serta cukup umur, dan diutamakan hewan kurban jenis jantan,” imbuhnya. (rul)

Baca juga:  Selama Liburan Idul Fitri, RSUD Bintan Rawat 47 Pasien Korban Lakalantas
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini