Beranda Headline

Pendaftaran Mulai 21 April, 62 Calon Paskibra akan Ikut Seleksi Tingkat Provinsi Kepri

0
Gubernur Provinsi Kepri, Ansar Ahmad saat mengukuhkan Paskibra tingkat provinsi pada tahun 2024 yang lalu-f/dimas-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Kepri akan membuka seleksi Paskibraka tingkat provinsi, pada 21 April 2025 mendatang.

Kepala Bakesbangpol Provinsi Kepri, Darson menyampaikan, bahwa mulai 21 April hingga 30 April 2025, pihaknya membuka pendaftaran melalui website http://paskibraka.bpip.go.id. Pendaftaran ini untuk mereka yang telah lolos seleksi di tingkat kabupaten/kota.

“Para peserta akan mengirim berkas melalui website ini, kemudian pada 30 April hingga 2 Mei 2025, panitia akan melakukan pemberkasan ulang,” ujarnya, kepada hariankepri.com, kemarin.

Selanjutnya, ia mengatakan, pada tanggal 6 Mei hingga 9 Mei 2025, para peserta yang telah terdaftar ini akan melakukan tahapan seleksi lainnya di Hotel Aston Tanjungpinang.

“Peserta akan menjalani berbagai seleksi, seperti seleksi Pancasila dan wawasan kebangsaan, seleksi intelegensia umum, kesehatan, kesamaptaan, kepribadian, dan terakhir wawancara,” jelasnya.

Ia menyebutkan, sedikitnya ada sekitar 62 peserta dari perwakilan 7 kabupaten/kota, yang akan mengikuti semua proses seleksi tersebut.

“Dari hasil seleksi ini akan dipilih sebanyak 33 orang, dengan rincian 17 laki-laki dan 16 perempuan sebagai calon paskibra tingkat provinsi. Kemudian, kita pilih juga 2 orang untuk menjadi calon paskibraka di tingkat nasional,” ujarnya.

Darson mengungkapkan, bahwa pemusatan Diklat Paskibraka ini akan dimulai pada minggu pertama dan kedua di bulan Agustus 2025 mendatang.

“Kemudian dikukuhkan oleh Gubernur Provinsi Kepri untuk tingkat provinsi, pada minggu kedua juga sebelum pelaksanaan upacara 17 Agustus 2025,” pungkasnya. (dim)

Baca juga:  Hingga 23 Februari, Sudah Rp 103 Miliar Anggaran APBD Kepri yang Dibelanjakan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini