Beranda Headline

Setelah 9 Tahun, Matahari Resmi Berhenti Beroperasi di Mall TCC Pada 1 Mei 2025

0
Matahari Tanjungpinang City Center mengumumkan akan menghentikan operasionalnya mulai 1 Mei 2025-f/sahrul-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Matahari Tanjungpinang City Center umumkan akan menghentikan operasionalnya, setelah sembilan tahun beroperasi sejak Mei 2016.

Pengumuman disampaikan dalam unggahan akun Instagram resmi Matahari Tanjungpinang @shopntalk.tanjungpinang. Termasuk ada juga yang ditempel di beberapa titik di area Mal TCC.

“Mulai 1 Mei 2025, Matahari Tanjungpinang City Center akan mengakhiri operasionalnya,” tulis akun instagram resminya, Sabtu (19/4/2025).

Pantauan hariankepri.com, pengumuman tersebut juga dipasang di pintu masuk Matahari Tanjungpinang City Center. “Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh pelanggan setia atas dukungan dan kepercayaan selama ini,” bunyi pengumuman tersebut.

Salah satu karyawan membenarkan terkait kabar Matahari bakal berhenti beroperasi mulai 1 Mei mendatang. “Informasi terakhir sesuai yang disampaikan melalui Instagram resmi Matahari Tanjungpinang,” ucapnya yang tidak mau disebutkan namanya.

Ia tidak mengetahui penyebab Matahari berhenti beroperasi. “Kalau alasannya pimpinan yang lebih tahu, kami tidak memiliki kewenangan untuk menyampaikan itu,” tukasnya. (sah)

Baca juga:  Sambut HUT Ke-13, Aston Tanjungpinang Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini